SAMPANG, jatimzone.com - Bupati Sampang H. Slamet Junaidi di dampigi istrinya Hj. Mimin melakukan blusukan kepada penjual takjil. Minggu, (17/04/2022).
Bupati Sampang menyisir beberapa tempat di sepanjang Jalan Wijaya Kusuma, KH Wachid Hasyim, KH. Hasyim Asy’ari, monomen Tronojoyo dan pembagiannya langsung di Monomen Sampang.
Baca Juga: Meski Hidup di Pinggiran Kota Sampang, Ibu Empat Anak ini Hidup dalam Rumah Beratapkan Terpal
H. Idi panggilan akrab Bupati Sampang mengendarai sendiri kendaraan jenis Dodge Fargo Classic Tahun 1958 dengan berangkat dari Pendapa Trunojoyo bersama para Pemuda yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Sampang.
Terlihat warga tampak gembira takjil yang dijual laku dan penerima takjil yang dibagikan juga senang, karena yang membagikan takjil kepada warga adalah bupati langsung.
Baca Juga: Aliansi Wartawan Sampang Bagikan Sembako dan Takjil Gratis
Blusukan yang dilakukan oleh Bupati dan istrinya kepada pedagang takjil untuk membeli dan akan di bagikan kepada masyarakat di sepanjang jalan yang melintas di Monomen Trojoyo.

Kemudian dilanjutkan membagikan takjil di depan MAN Sampang bersama Komunitas Madura Tempo Doeloe (MTD) dan HMI Cabang Persiapan Sampang.
Artikel Terkait
Fasilitasi Pemuda Pamekasan dalam Penerimaan Terpadu Anggota Polri, Polres dan Jajaran OPD Lakukan MoU
Dukung Prokes, BPBD Jatim Salurkan Jutaan Masker Plus di 38 Masjid
KPKNL Pamekasan Bagi-bagi Takjil Pada Pengguna Jalan
Aliansi Wartawan Sampang Bagikan Sembako dan Takjil Gratis
Meski Hidup di Pinggiran Kota Sampang, Ibu Empat Anak ini Hidup dalam Rumah Beratapkan Terpal